Penutupan Peringatan Hari Jadi Ke-30 MAN 2 Kota Madiun Tahun 2022.

Penutupan Peringatan Hari Jadi Ke-30 MAN 2 Kota Madiun Tahun 2022.

Oleh : humass - 2022-01-27 21:52:54

Setelah melalui rangkaian kegiatan Peringatan Hari Jadi Ke-30 MAN 2 Kota Madiun Tahun 2022 selama sepekan, panitia mengadakan seremonial penutup kegiatan tersebut.
Pada pengajian sebagai bagian dari acara penutupan tahun ini, panitia mengundang KH Hamim Jazuli pengasuh Pondok Pesantren Al-Ikhlas Karasan Magetan. Dalam ceramahnya, beliau menyampaikan pentingnya menjaga kerukunan dan juga persatuan dalam rangka mencapai kesuksesan lembaga. Kerukunan tidak berarti semua harus sama. Tetapi, mempunyai arti bahwa keanekaragaman yang ada bisa diramu dalam komposisi yang pas sesuai dengan peran masing-masing, tambahnya.
Ikut hadir dalam acara ini, seluruh bapak/ibu guru dan karyawan serta perwakilan kelas. Selain diisi dengan pengajian, diadakan juga pemberian santunan kepada beberapa orang warga di sekitar lingkungan MAN 2 Kota Madiun. Tidak lupa, kelompok hadrah banjari dari siswa MAN 2 Kota Madiun ikut menyemarakkan acara yang dilaksanakan secara terbatas dalam rangka menerapkan protokol Kesehatan tersebut.
Dalam sambutannya, Zainal Arifin selaku Kepala MAN 2 Kota Madiun menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang ikut berperan serta membantu menyukseskan rangkaian peringatan hari jadi ke-30 tahun ini. Beliau menambahkan, bahwa peringatan ini dilaksanakan sebagai wujud syukur lembaga atas berbagai capaian yang telah diperoleh sampai dengan saat ini. Dengan harapan, agar capaian-capaian tersebut bisa terus dijaga dan ditingkatkan.
Pada acara yang disiarkan live streaming melalui kanal Youtube ini, panitia menyerahkan kembali panji Hari Jadi MAN 2 Kota Madiun kepada Kepala MAN 2 Kota Madiun sebagai simbol rangkaian peringatan hari jadi telah berakhir. 

Komentar

0 Komentar

P O R T A L